Header Ads

BINDA NTB TERUS MENERUS MELAKSANAKAN VAKSINASI BOOSTER HINGGA MALAM HARI

 


Dompu. NTB.- Tidak hanya di Masjid usai sholat taraweh, namun di beberapa tempat atau fasilitas umum (FASUM), serbuan vaksinasi pada malam hari oleh Binda NTB bersama TNI/Polri dan Dikes terus dilakukan dalam upaya untuk mencapai 30 persen vaksin Boster hingga idul Fitri 1443 H.

Kali ini di Taman Kota Dompu dan di taman depan RSUD Dompu, BIN NTB bersama Dikes dan TNI/Polri melaksanakan kegiatan serbuan vaksin malam hari. “Alhamdulilah antusias masyarakat cukup tinggi,” kata Kepala UPTD PKM Dompu Kota H Syarif Efendi, saat di konfermasi awak media di lokasi vaksin Sabtu malam Minggu (23/4/2022).

Pantauan wartawan di dua lokasi vaksin, tampak masyarakat sangat antusias untuk vaksin baik dosis 1,2 dan 3 Boster. ” Vaksinasi di taman kota sangat membantu kami yang sangat sibuk pada siang hari. Alhamdulilah saya sudah divaksin Boster,” ujar Burhan, warga Kec Woja pada saat vaksin di taman kota bersama keluarganya.

Terpisah, kepala BIN NTB Wara Winahya, mengatakan bahwa
serbuan vaksin malam hari atau dilaksanakan serentak di seluruh Kab/Kota se NTB. Binda terus membantu dan mendorong pemerintah daerah agar capaian vaksinasi Boster hingga idul fitri di NTB diharapkan sudah mencapai 30 persen, dan kegiatan tersebut berjalan aman, sukses dan terkendali, pungkas Wara.


No comments

Powered by Blogger.